Paper bag atau tas kertas merupakan salah satu alternatif wadah kemasan yang sering digunakan di tempat belanja. Tas kertas tersedia dalam beberapa variasi, salah satunya adalah ukuran jumbo. Apakah Anda sudah tahu paper bag jumbo ukuran berapa?
Jika Anda belum mengetahui ukurannya, maka Anda dapat mengetahui jawabannya pada artikel ini. Yuk, simak apa saja sih jenis-jenis ukuran tas kemasan yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan. Penasaran? Inilah informasi lengkapnya untuk Anda.
Paper Bag Jumbo Ukuran Berapa? Ketahui Juga Jenis Lainnya!
Tas kertas hadir dengan berbagai ukuran yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan. Pasalnya, setiap pelaku bisnis memerlukan paper bag dengan ukuran yang beragam. Misalnya, untuk produk kecantikan biasanya membutuhkan paper bag dengan ukuran yang lebih kecil dibandingkan produk baju atau celana.
Oleh karena itu, Anda harus mengetahui dan memperkirakan kebutuhan paper bag dengan ukuran yang tersedia. Paper bag jumbo merupakan salah satu jenis ukuran yang paling banyak diminati oleh banyak orang. Namun, ternyata masih banyak lho jenis ukuran lainnya. Ini dia informasi lengkapnya untuk Anda.
Paper Bag Ukuran Jumbo
Jika Anda menginginkan kemasan produk yang dapat memuat banyak benda, maka paper bag ukuran jumbo adalah pilihan yang tepat. Anda dapat menggunakan paper bag ukuran ini untuk mengemas atau sebagai wadah beberapa jenis barang yang memiliki ukuran cukup besar.
Ada banyak variasi ukuran paper bag yang dapat Anda pilih untuk menunjang kebutuhan yang dimiliki. Beberapa varian ukuran paper bag jumbo adalah sebagai berikut :
- 30 x 7 x 23 cm
- 34 x 9 32 cm
- 36 x 15 x 15 cm
- 43 x 10 x 35 cm
- 44.5 x 10.5 x 32.5 cm
- 46 x 16 x 49 cm
Terdapat banyak ukuran tas kertas jumbo yang dapat Anda pilih. Beberapa produsen tas juga memiliki standar ukuran yang berbeda-beda jika dibandingkan dengan perusahaan lainnya.
Paper Bag Ukuran Sedang
Selain tas kertas ukuran jumbo, paper bag dengan yang tidak terlalu kecil tetapi juga tidak besar juga cukup populer di kalangan konsumen. Tas kemasan dari bahan kertas dengan ukuran sedang dapat menampung cukup barang seperti produk-produk fashion atau produk lainnya.
Jika Anda belum tahu ukuran-ukuran tas kertas sedang, yuk simak informasinya di bawah ini.
- 17 x 13 x 22 cm
- 22 x 6 x 30 cm
- 22 x 10 x 31 cm
- 22 x 21 x 25 cm
- 26 x 7 x 33 cm
- 25 x 9 x 34 cm
- 25 x 10 x 35 cm
Ukuran tas kemasan ini memang tidak lebih besar daripada ukuran jumbo. Namun, jenis tas kemasan dengan ukuran tersebut biasanya lebih pas dan cocok jika digunakan untuk kebanyakan produk yang beredar di pasaran.
Paper Bag Ukuran Kecil
Jenis varian paper bag lainnya adalah ukuran kecil. Kemasan tas ini cocok sebagai kemasan produk yang berukuran kecil. Jenis produk seperti perhiasan, kosmetik, atau jenis benda yang memiliki ukuran tidak besar cocok untuk menggunakan tas kertas ukuran kecil ini.
Beberapa jenis tas kertas ukuran kecil dapat Anda lihat pada informasi di bawah ini :
- 11 x 10 x 16 cm
- 12 x 7 x 21 cm
- 15 x 7 x 17 cm
- 17 x 4 x 30 cm
- 19 x 6 x 22 cm
- 19 x 8 x 22 cm
Itulah informasi sekilas mengenai paper bag jumbo ukuran berapa? Dapatkan produk paper bag terbaik dengan harga yang terjangkau dari kami. Kampoeng Hijau adalah produsen paper bag terpercaya dan berkualitas yang dapat Anda andalkan.