Secara sederhana kemasan atau packaging merupakan bahan pembungkus bagi sebuah produk yang berfungsi untuk melindungi, menampilkan, mengidentifikasi, menggambarkan, dan mempromosikan produk tersebut. Sebuah kemasan biasanya mencantumkan sejumlah informasi terkait produk yang ada di dalamnya.
Pengertian Kemasan Menurut Ahli
Ada beberapa ahli yang memiliki pendapat tersendiri mengenai pengertian dari kemasan. Berikut adalah pengertian kemasan menurut para ahli.
Philip Kotler dan Gary Armstrong
Menurut Kotler dan Armstrong kemasan produk adalah aktivitas yang terdiri dari desain dan produk, sehingga kemasan yang ada pada produk bisa berfungsi dengan baik. Kemasan berfungsi untuk melindungi produk di dalamnya.
D.Rodriguez
Menurutnya, kemasan merupakan bungkus atau wadah yang mampu mengubah kondisi dari bahan pangan yang ada di dalamnya. D. Rodriguez menyatakan bahwa kemasan produk berfungsi untuk mengubah senyawa kimia yang aktif agar usia simpan produk lebih lama. Artinya, produk tersebut masih awet dan aman dikonsumsi untuk beberapa waktu ke depan.
KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia)
Sesuai dengan penjelasan dalam KBBI, kemasan produk adalah bungkus pelindung sebuah produk yang berasal dari aktivitas pengemasan. Produk tersebut kemudian didesain sedemikian rupa sehingga mampu menjalankan fungsinya dengan baik.
Tujuan dan Manfaat Kemasan Produk
Barrier Protection. Kemasan produk bertujuan untuk melindungi produk dari adanya hambatan air, debu, uap, oksigen, dan sebagainya. Beberapa jenis kemasan menggunakan pengering atau penyerap oksigen untuk menjaga isinya tetap bersih, segar, steril dan aman untuk penyimpanan dalam waktu yang lama.
Physical Production. Tujuan pembuatan kemasan produk adalah melindungi produk dari guncangan, getaran, tekanan, dan faktor lain yang mampu merusak produk.
Reducing Theft. Kemasan tersebut hanya dapat bisa sekali pakai. Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya pencurian dengan cara melihat kerusakan fisik yang ada pada kemasan.
Information Transmission. Dalam sebuah kemasan biasanya tercantum cara pengangkutan, daur ulang, atau cara membuang kemasan maupun produknya.
Security. Pengemasan yang baik dapat membantu mengurangi risiko keamanan dalam pengiriman. Beberapa kemasan juga dapat didesain sedemikian rupa untuk mengurangi risika pencurian.
Containment of Agglomeration. Pengemasan juga bertujuan untuk mengelompokkan produk, sehingga proses penanganan dan penyalurannya akan menjadi lebih efisien.
Convenience. Kemasan akan membuat proses mulai dari distribusi, penanganan, penyimpanan, penjualan, dan penggunaan produk menjadi lebih nyaman.
Marketing. Penggunaan desain dan label yang menarik pada kemasan agar dapat meningkatkan minat beli customer.
Jenis-jenis Packaging Produk
Kemasan produk memiliki tiga kategori utama sebagai berikut.
Berdasarkan Struktur Isi
Kemasan Primer. Kategori kemasan primer adalah kemasan atau wadah langsung untuk bahan makanan, seperti kaleng susu, botol minum, plastik makanan, dan sebagainya.
Kemasan Sekunder. Memiliki fungsi sebagai perlindungan tambahan bagi sekelompok kemasan lainnya, seperti kotak untuk mengemas kaleng susu.
Kemasan Tersier. Kemasan ini untuk melindungi produk saat proses pengiriman dari satu tempat ke tempat lainnya.
Berdasarkan Kesiapan Pakai
Kemasan Siap Pakai. Artinya, kemasan yang wujudnya sudah sempurna dan utuh sejak awal dan siap untuk mengemas produk.
Kemasan Siap Rakit. Artinya kemasan ini membutuhkan proses perakitan sebelum digunakan untuk mengemas produk, seperti plastik, aluminium foil dan kertas.
Berdasarkan Frekuensi Pakai
Kemasan Disposable. Penggunaan kemasan ini hanya bisa satu kali, seperti kemasan daun pisang, plastic, dan sebagainya.
Kemasan semi disposable. Penggunaan atau pemanfaatannya bisa digunakan kembali setelah isinya habis, seperti kaleng biskuit atau botol sabun.
Kemasan Multi Trip. Jenis kemasan ini dapat Kamu gunakan berulang kali, seperti galon air minum isi ulang.
Fungsi Kemasan Produk
Kemasan produk memiliki berbagai macam fungsi, di antaranya sebagai berikut.
Fungsi Proteksi
Dalam hal ini kemasan berfungsi sebagai pelindung produk dari berbagai faktor luar yang mungkin bisa merusaknya seperti cuaca dan guncangan selama proses pengiriman. Kemasan yang melindungi produk mampu mencegah dan meminimalisir kerusakan yang merugikan konsumen dan produsen.
Fungsi Promosi
Kemasan dengan desain yang menarik dan mempunyai ciri khas, tentu akan mempermudah produsen dalam memasarkannya karena banyak menarik minat konsumen.
Fungsi Informasi
Kemasan produk tentu mencantumkan berbagai informasi untuk konsumen, seperti fitur umum produk, berat bersih, informasi gizi, nama dan alamat produsen hingga harga eceran tertinggi. Kemasan makanan dan obat juga harus mencantumkan informasi mengenai cara mengonsumsi, manfaat kesehatan, kode produksi, dan tanggal kadaluwarsa.
Itulah pengertian kemasan secara lengkap beserta dengan manfaat, tujuan, jenis, dan fungsi dari kemasan. Jika Kamu ingin memperbarui kemasan produkmu, Kamu harus selalu ingat bahwa kemasan adalah identitas perusahaanmu.