5/5 - (2 votes)

Belakangan ini paper bag banyak diminati oleh banyak pelaku bisnis di berbagai kalangan. Bahkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) sudah mulai tergerak untuk menerapkan eco-friendly atau ramah lingkungan terhadap kemasan mereka dengan beralih ke paper bag. Selain itu, kemasan ini akan memberikan kesan eksklusif dan elegan sehingga berpotensi tinggi dalam branding usaha bahkan meningkatkan penjualan.

Tips Memilih Ukuran Paper Bag yang Sesuai

Sebelum Anda mencetak paper bag, pastikan ukuran dan jenis kertas yang Anda pilih sudah sesuai dengan produknya. Ukuran paper bag merupakan hal pertama yang harus Anda ketahui. Jangan sampai kebesaran atau kekecilan jika produk ada di dalamnya, pastikan pas dan jangan paksakan hingga membuat konsumen tidak nyaman membawanya.

Pola sederhana jika Anda ingin mengukur paper bag menggunakan rumus (Panjang x Lebar x Tinggi), dari ukuran tersebut bisa kita lihat bagaimana bentuk paper bag nantinya. Landscape dan potrait akan ketahuan dari panjang dan tinggi yang Anda tentukan. Kami sarankan untuk menambah 1-2 cm dari ukuran yang sudah Anda tentukan agar pas masuk ke dalam kemasan.

Banyak percetakan yang sudah menyediakan opsi ukuran yang bisa Anda pilih jika masih bingung mengenai ukuran paper bag.

4 Ukuran Standar Paper Bag

Sebelum Anda mencetak paper bag custom, ketahui ukuran standar yang bisa Anda pilih untuk jadikan patokan kemasan yaitu sebagai berikut.

– Ukuran S : 14x4x20 cm

Pada umumnya ukuran ini untuk mengemas skincare, parfum, kacamata, souvenir, pernak-pernik, perhiasan, jam tangan aksesoris. Dengan bentuk yang mungil membuat kesan ekonomis namun tetap mewah.

– Ukuran M : 20x7x28 cm

Opsi bagi Anda untuk memilih ukuran paper bag mengemas batik, kain batik, baju, sarung, jilbab, buku, oleh-oleh, kopi, jewelry.

– Ukuran L : 25x8x33 cm

Gunakan ukuran ini untuk mengemas sepatu, baju ukuran besar, ecoprint, makanan, kue kering, hampers, seminar, sajadah, mukena.

– Ukuran XL : 30x10x40 cm

Ukuran standar jumbo cocok untuk mengemas produk dengan volume yang besar dan tebal, seperti kain tenun, baju gamis, kabaya, gaun dan sebagainya.

Itu dia 4 ukuran standar sebagai patokan Anda menentukan dan mempertimbangkan paper bag yang sesuai. Agar lebih efisien dan terukur, akan lebih baik mengukur langsung dari besar kecilnya produk Anda.

Harga Paper Bag Ukuran Standar

Semakin besar ukuran paper bag tentunya jumlah kertas yang terpakai juga semakin banyak, dan semakin kecil ukuran paper bag juga akan mempengaruhi penggunaan jumlah bahan, sehingga harga yang dipatok untuk paper bag dengan ukuran besar lebih tinggi daripada paper bag dengan ukuran sedang atau kecil.

Jika Anda ingin memilih paper bag sebagai kemasan bisnis, jangan lupa untuk mencetak logo bisnis Anda. Logo bisnis yang ada di kemasan akan membantu orang mengenal brand bisnis Anda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Hubungi Kami!
Butuh Bantuan?
Hai, apa yang bisa kami bantu?